Page 66 - Berlatih Membuat Skenario Film Sekolah
P. 66
Segmen 1: Subjek anak adalah anak yang yang bekerja mencari penghasilan
sebagai tour guide dan penjual makanan di Obyek wisata Turgo Plawangan.
Segmen 2: Subjek anak adalah pekerja keras yang ingin membantu
perekonomian orang tuanya. Ia melihat ayah ibunya kesulitan dalam ekonomi.
Selain itu sang Anak melihat bahaya gunung merapi yang sewaktu-waktu
dapat menghancurkan tempat tersebut.
Segmen 3: POV para pemimpin daerah (Sri Sultan) yang melihat daerah
wisata tersebut adalah daerah rawan bencana. POV para penduduk Turgo
yang tidak mau diungsikan
Segmen 4: Pendapat para Ahli Vulkanologi dan ahli sosial budaya yang melihat
keberadaan penduduk di daerah kaki gunung merapi. Animasi longsoran
lahar dan lava gunung berapi. Komparasi visual 3 obyek wisata di kaki merapi
(Plawangan Turbi, Kali urang dan Kali Adem)
Segmen 5: Subjek Anak menemui kenyataan pahit, bahwa desa tempat
tinggalnya dan kawasan wisata Plawangan Turgo telah/akan hancur
(Sumber: bayumobile.wordpress)
B. Tahap Penulisan Skenario
Untuk menulis skenario dokumenter yang baik sebaiknya melewati dua tahap
penulisan skenario berikut ini.
1. Skenario Pra-Syuting atau Shooting Script
Skenario pra-syuting pada film dokumenter mirip dengan skenario film cerita.
Namun ada pula jenis skenario film dokumenter yang dibuat dengan cara
membagi kertas menjadi dua lajur, yaitu lajur arahan video, dan lajur arahan
audio. Sementara itu, shooting script adalah peta konseptual untuk petualangan
syuting yang akan kita lakukan. Di dalamnya terdapat riset dan outline (garis
besar) kisah dalam film sebagai patokan syuting. Format dan elemen yang
terdapat di dalamnya sama dengan skenario pasca-syuting dan isinya dapat
sangat lengkap atau hanya garis besar saja, tergantung dari informasi yang
sudah dimiliki oleh penulis pada tahap tersebut.
60 Berlatih Membuat Skenario Film Sekolah