Page 8 - Sifat zat dan Manfaatnya
P. 8

Zat padat adalah zat yang mempunyai bentuk dan volume tetap.

               Dilihat  dari  susunan  molekul  dan  ikatan  antarmolekulnya,  zat  padat
               mempunyai  susunan  molekul  yang  teratur  dan  gaya  tarik-menarik
               antarmolekulnya yang kuat. Contoh zat padat antara lain batu, meja,
               kapur  tulis,  papan  tulis,  dan  pensil.  Dapatkah  kamu  menyebutkan
               contoh zat padat lainnya yang ada di sekitarmu?

                     Adapun zat cair adalah zat yang mempunyai volume tetap, tetapi
               bentuknya  selalu  berubah-ubah  mengikuti  tempatnya.  Dilihat  dari
               susunan  molekul  dan  ikatan  antarmolekulnya  zat  cair  mempunyai
               susunan molekul yang kurang teratur dan jarak antarmolekulnya yang
               agak  renggang  sehingga  gaya  tarik menarik antarmolekulnya  relatif
               lebih rendah dibandingkan dengan zat padat. Contoh zat cair antara
               lain air sirup, air teh, dan air mineral.

















                Sumber: drinkpreneur.com








                 Air teh


                    Apakah gas itu? Gas adalah zat yang mempunyai bentuk dan volume
               yang tidak tetap. Hal ini disebabkan karena susunan molekul-molekul

               gas sangat tidak teratur sehingga gaya tarik-menarik antarmolekulnya
               sangat lemah. Contoh zat gas adalah udara. Perbedaan sifat-sifat zat
               padat, zat cair, dan zat gas dapat kamu lihat pada Tabel 1.





              2    Sifat Zat dan Manfaatnya dalam Kehidupan
   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13