Page 44 - Sifat zat dan Manfaatnya
P. 44
perubahan fisika karena perubahan wujud dapat dikembalikan pada
wujud semula. Contoh perubahan fisika karena perubahan wujud,
antara lain:
(a) Es yang berwujud padat jika dibiarkan di tempat terbuka akan
berubah wujud menjadi air.
(b) Air jika dipanaskan akan berubah wujud menjadi uap.
(c) Embun terjadi karena uap air di udara melepaskan panas dan
menjadi air.
(d) Kapur barus jika dibiarkan di tempat terbuka akan menyublim
menjadi gas.
2. Perubahan Fisika karena Perubahan Bentuk
Tukang kayu mengubah kayu menjadi kursi dan meja. Perubahan
materi dari kayu menjadi kursi termasuk perubahan fisika. Hal ini karena
kayu hanya mengalami perubahan bentuk saja, sedangkan sifatnya
tidak berubah. Contoh lain adalah perubahan materi dari aluminium
menjadi teko, sendok, dan panci. Hal ini termasuk perubahan fisika
karena aluminium hanya mengalami perubahan bentuk saja, sedangkan
sifatnya tidak berubah.
3. Perubahan Fisika karena
Perubahan Ukuran
Biji kopi digiling menjadi serbuk
kopi dan batu dipecah-pecah hanya
mengalami perubahan ukuran. Sifat
kopi tidak berubah, yang berubah
hanya ukurannya. Demikian juga
dengan batu yang dipecah-pecah.
Batu tetap memiliki sifat yang sama
hanya ukurannya saja yang menjadi Sumber: eatingasia.typepad.com
lebih kecil.
Serbuk kopi hasil dari buah kopi
yang sudah ditumbuk
38 Sifat Zat dan Manfaatnya dalam Kehidupan